Bismillah...

Sesungguhnya Allah membeli dari orang-orang Mukmin baik diri maupun harta mereka dengan memberikan Syurga untuk mereka... (Qs. At-taubah 111)

Senin, 05 November 2012

Mem-Bidadarikan-Diri @_@

Al Imran Ath Thabrani meriwayatkan sebuah hadist dari Ummu Salamah, bahwa ia Radhiyallahu 'Anha berkata,
"Ya Rasulallah, jelaskanlah padaku firman Allah tentang bidadari-bidadari yang bermata jeli..(Ad Dukhan 51-54)
Beliau menjawab, "Bidadari yang kulitnya bersih, matanya jeli dan lebar, rambutnya berkilau bak sayap burung Nasar."

Aku (Ummu Salamah) berkata lagi, "Jelaskanlah padaku ya Rasulallah tentang firmanNya : Laksana mutiara yang tersimpan baik (Al Waqi'ah 23) ..!"
Beliau menjawab, "kebeningannya seperti kebeningan mutiara di kedalaman lautan, tak pernah tersentuh tangan manusia.."


Aku bertanya, "Ya Rasulaallah jelaskan padaku tentang firman Allah : Di dalam surga itu ada bidadari yang baik-baik lagi cantik-cantik (Ar Rahman 70).."
Beliau menjawab, "Akhlaqnya baik dan wajahnya cantik jelita."


Aku bertanya lagi, "Jelaskan padaku firman Allah : Seakan-akan mereka adalah telur (burung unta) yang tersimpan baik (Ash Shaffat 49)..!"
Beliau menjawab, "kelembutannya seperti kelembutan kulit yang ada bagian dalam telur dan terlindung dari kulit bagian luarnya, atau yang biasa disebut putih telur."


Aku bertanya lagi, "Ya Rasulaallah jelaskan padaku tentang firman Allah : Penuh cinta lagi sebaya umurnya (Al Waqi'ah 37) ..!"
Beliau menjawab, "mereka adalah wanita-wanita yang meninggal di dunia dalam usia lanjut dalam keadaan rabun dan beruban. Itulah yang dijadikan Allah tatkala mereka sudah tahu, lalu Allah menjadikan mereka sebagai wanita-wanita gadis, penuh cinta, bergairah, mengasihi dan umurnya sebaya."

Aku bertanya, "Ya Rasulallah manakah yang lebih utama wanita dunia ataukah bidadari yang bermata jeli?"
Beliau menjawab, "Wanita-wanita dunia lebih utama daripada bidadari-bidadari seperti kelebihan apa yang nampak dari apa yang tidak terlihat."


Aku bertanya, "Mengapa wanita-wanita dunia lebih utama daripada bidadari?"
Beliau menjawab, "Karena shalat mereka, puasa dan ibadah mereka kepada Allah. Allah meletakkan cahaya di wajah mereka, tubuh mereka adalah kain sutera, kulitnya putih bersih, pakaiannya bewarna hijau, perhiasannya kekuningan, sanggulnya mutiara, dan sisirnya terbuat dari emas. Mereka berkata, "kami hidup abadi dan tidak mati. Kami lemah lembut dan tidak jahat sama sekali. Kami selalu mendampingi dan tidak beranjak sama sekali. Kami ridha dan tidak pernah bersungut-sungut sama sekali. Berbahagialah orang yang memiliki dan kami memilinya."

Maraji' : Agar Bidadari Cemburu Padamu...Salim.A Fillah.

tentang yang bernama Hati

Kau membunuh setiap pucuk perasaan itu. Tumbuh satu langsung kaupangkas. Bersemai satu langsung kauinjak. Menyeruak satu langsung kau cabut tanpa ampun. Kau tak pernah memberikan kesempatan. Karena itu tak mungkin bagimu. Sayangnya, dalam urusan seperti ini, saat semua sudah terlanjur tumbuh, maka tunas-tunas perasaanmu tak bisa kaupangkas lagi. Semakin kau tikam, dia tumbuh dua kali lipatnya. Semakin kauinjak, helai daun barunya semakin banyak.”

-Daun yang jatuh tak pernah membenci angin, Tere Liye


*Renungan buat kita bersama...Menjaga Hati, sebelum Hati itu terlanjur membuatmu selalu terjaga dari tidurmu.... *Alayyy...yach hehe

Lika liku Semester akhir *Enjoy it ;)

Bismillah...

Sekali lagi tentang lika liku semester akhir.... selalu sj memancarkan berbagai rasa, *yang lagi TA pasti tau..^^ yahhh....kisah kita tentang TA memiliki episode yang berbeda2 dan rasa-rasanya perlu nafas yang panjang untuk melaluinya...

sebenarnya nyeseknya bukan karena pekerjaan2 teknis d dlm TA...tp ketika pertanyaan yg cukup sederhana tiba2 terlontar " Unii.... Kapan ki Sarjana ??? ,Unii....sdh meki ujian Hasil ??? ,Unii si A tawwa selesai mi qta..iyya kapan???... klo yg tanya kawan2 di kampus, bs lebih nyantai dikit lah jawabnya..*maklum punya bnyk stock penangkislah :D tapi klo orang tua yang nanya..Ya Allah..ndak sanggup buat mereka kecewa dgn kata2 yg di rangkai seoptimis mungkin,dengan berbagai pengantar di awalnya...namun intinya "Belum" -___-
Tapi syukurlah ibu sudah bisa menerima ketertundaan Sarjanaku...*Thanks Mom..You are My Everything ^^

Sekarng saya berusaha untuk Fokus di TA...kemarin2 memng sepertinya agak kurang fokus,masih banyak prokrastinasinya...*Muhasah diri Ding :)
namun mengerjakan TA bukan berarti harus hampa amanah...yahh,karena amanah adalah salah satu wasilah kita untuk bisa "Survive" alias Istiqomah fii Sabilillah.
dan selalu saja ku refresh Surah Muhammad Ayat 7...yg intinya Jika kita menolong agama Allah, maka Allah akan menolong kita dan meneguhkan kedudukan kita..Subhanallah..siapa yg tidak tergoda dengan Ayat ini :)

dan sekarang Gue harus bilang "Fokus nii..." sambil mengepalkan tangan pertanda lg mengumpulkan semangat untuk memulainya lagii... *TA...im coming...:D


oh iyaa....kalau ke fakultas bnyak teman2 jurusan bahkan beda jurusan yg samperin dan bertanya "Saya kira Sarjana meki.." *Jjiaahhh...: ) Ku balas dengan Senyuman terus berucap belum ^^
Yahh...teman-teman banyak yang kurang percaya kalau saya belum Sarjana..soalnya teman2 Jalan d fak sudah melangkah kan kaki duluan ketimbang saya..bahkan sudah ada yang Get out dr kampuz dengan membawa selembar Ijazah S1 :)
cepat lambatnya selesai bukan dilihat dari kecsrdasan akademik semata..*soalnya sewaktu kuliah dulu temn2 banyak mau nyontek sm sy :) tapi sungguh bnyak variabel yang mempengaruhi cepat lambatnya kita sarjana ya...semuanya kembali lagi kediri kita  masing2 "PILIHAN" dan tentu saja ketika memutuskan untuk memilih menunda TA dulu keterlibatan Allah dan Pencapaian Ridhonya mnjdi hal yang pertama dan utama,yang paling penting menunda bukan karena malas ngerjain TA atau mau hapi2 dulu...karena dah bebas kuliah, yahh kita semua punya cara pandang masing2 tentang TA... dan sekarang saya terus menata perasaan Semangat Kerja TA dalm hari-hari berikutnya..menikmati lika liku sebagai mahasiswa tingkt akhir,...karena proses begitu berharga,proses yang akan menentukan seberapa besar nilai dari perjuangan itu,proses pula yang akan terus menempa mnjadi pribadi yang lbh postif lagii..dan tentunya Sekali layar berkembang,pantang untuk surut kembali...Go..Go..Go...Semangattt TA :)